Langsung ke konten utama

Apa yang Akan Anda Lakukan dengan Uang 5 Dolar?

Jika Anda diberi uang sebesar 5 dolar, apa yang akan Anda lakukan dengan uang tersebut?

Buat yang lagi kasmaran, uang tersebut cukup untuk ngajak pacar nonton film The Amazing Spider-Man di bioskop kelas menengah, plus dua botol soft drink rasa jeruk.

Kalau Anda pergi ke toko buku, Anda bisa mendapatkan sebuah buku totorial Adobe Illustrator terbitan Gramedia atau buku pemrograman Javascript dari penerbit Andi.

Jika sedang ingat akhirat, sangat mungkin Anda akan menyedekahkan uang tersebut untuk pendidikan anak yatim atau pembangunan sekolah.

Saya kira, orang tidak akan mengalami banyak kesulitan menghabiskan uang. Ide-ide pun bermunculan secara otomatis dari alam bawah sadar, membayangkan barang, jasa, atau berbagai kenikmatan (jasmani dan rohani) yang akan kita peroleh dengan uang yang dimiliki.

Namun, seandainya (sekali lagi, seandainya) Anda bingung mencari cara menghabiskan uang $5 tersebut, tidak ada salahnya Anda menggunakannya di Fiverr.

Fiverr adalah situs layanan jual-beli produk dan jasa seperti Toko Bagus dan Berniaga.com di Indonesia. Namun, produk atau jasa yang ditawarkan di situs ini, menurut saya, sangat unik.

Fiverr preview

Fiverr Home Page (diakses, 6 Juli 2012)


Beberapa di antaranya adalah jasa menulis komentar di blog, mengajarkan cara menggunakan rubik, bahkan ada yang siap berakting melalui video di YouTube, berpura-pura menjadi mantan pacar Anda yang frustasi karena telah Anda putuskan. :)

Memang tidak semua jasa yang ditawarkan di Fiverr ini unik. Jasa-jasa yang umum kita temukan di dunia online pun ada, seperti pembuatan baner iklan, pembuatan karikatur wajah, dan menggambar objek dalam bentuk karakter kartun.

Produk atau jasa yang ditawarkan di Fiverr disebut Gigs. Harga paling umum sebuah gigs adalah $5, sesuai dengan nama situsnya. Sebuah Gigs dengan judul "I will __ for $5", maka tarif untuk memperolehnya adalah sebesar $5, fiks.

Jika tertarik, Anda diwajibkan untuk mendaftar terlebih dahulu (gratis), kemudian klik tombol "Order Now". Seluruh pembayaran dilakukan melalui PayPal atau kartu kredit.

Selain membeli, Anda pun dapat menjual jasa atau produk sendiri di situs ini. Jika punya ide kreatif, kenapa tidak coba Anda tawarkan ke seluruh dunia melalui Fiverr ini?

Salam.

Postingan populer dari blog ini

Tutorial Adobe Illustrator: Menambahkan Elemen Teks

Selain gambar dengan bentuk-bentuk dasar seperti persegi, garis, dan elips, kita juga dapat menambahkan elemen teks pada kreasi desain yang dibuat dengan Adobe Illustrator. Salah satu tool yang tersedia untuk membuat elemen teks ini adalah Type Tool . Teks-teks yang telah dibuat selanjutnya dapat kita atur jenis, ukuran, atau warna hurufnya sesuai dengan kebutuhan. Tidak sedikit desainer yang telah membuat kreasi-kreasi logo menakjubkan dengan semata-mata mengandalkan elemen teks ini. Beberapa dari karya-karya text-based design ini dapat kita lihat di www.1stwebdesigner.com ( 50 Creative Type-Based Logo Designs For Inspiration ) dan smashinghub.com ( 50 Cool Text Logo Designs ). Tutorial Adobe Illustrator kali ini akan menjelaskan cara menambahkan elemen teks beserta pengaturan-pengaturannya pada sebuah desain vektor.

Angkot: Free Vector Graphic

Terinspirasi oleh beberapa teman saya yang berprofesi sebagai sopir angkot (Angkutan Kota), saya membuat sebuah vector graphic berbentuk kendaraan yang menjadi sumber utama penghasilan teman-teman saya tersebut. Vector graphics berbentuk angkot ini saya buat dalam empat pilihan warna yaitu merah , hijau, kuning, dan biru. Keterangan Format file yang digunakan: PNG ( Portable Network Graphic ). Lebar dan tinggi vektor: 1024 pixels x 775 pixels. Ukuran file per satu vektor (berdasarkan warna): 228 -237 KB. Lisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 3.0 .

Membuat Gambar Vektor Tali Tambang

Tutorial Adobe Illustrator kali ini akan menjelaskan cara membuat gambar vektor tambang, sejenis tali yang biasa kita gunakan untuk mengikat atau melilit sesuatu. Saya menggunakan Rectangle Tool dan Pen Tool untuk membuat gambar vektor tersebut dalam tutorial ini. Lilitan pada tambang menggunakan pattern brush yang akan kita buat sendiri, dengan panduan warna coklat terang dan gelap.