Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2011

6 Alasan di Balik Pensiunnya Seorang Blogger

Sampai kapan Anda akan ngeblog? Sampai ide-ide di benak tumpah? Sampai Anda mendapatkan pekerjaan baru? Sampai anak ke-3 lahir? Sampai pemerintahan baru yang lebih demokratis berkuasa? Sampai Anda memiliki mobil seharga 1 miliar? Atau malah sampai akhir menutup mata? Setiap blogger memiliki jawaban masing-masing untuk pertanyaan di atas yang jika dirunut semuanya berpangkal pada motivasi masing-masing saat hendak terjun ke dunia blogging . Motivasi-motivasi ini jumlahnya banyak, sebanyak jumlah blogger yang ada di muka bumi ini. Tapi paling tidak keenam alasan berikut dapat menjelaskan kenapa seorang blogger berhenti ngeblog.

Blog itu...

Dalam Wikipedia disebutkan bahwa blog adalah: ... a type of website or part of a website. Blogs are usually maintained by an individual with regular entries of commentary, descriptions of events, or other material such as graphics or video. Entries are commonly displayed in reverse-chronological order. Blog can also be used as a verb, meaning to maintain or add content to a blog. Dari pengertian di atas, beberapa kesimpulan dapat kita tarik: blog termasuk website; umumnya dimiliki oleh perorangan; isinya dapat berupa paparan tentang segala hal termasuk gambar atau video; biasanya disajikan berdasarkan kronologis terbalik; jika digunakan sebagai kata kerja, berarti mengurus atau menambah konten blog. Ketika pertama kali ngeblog, saya berbekal pengertian blog di atas dengan merujuk contoh-contoh seperti ProBlogger.net, SethGodin.typepad.com, dan blog-blog lain yang luar biasa. Sekarang, kurang lebih tiga bulan berlalu sejak pertama kali saya memosting tulisan di blog ini . S

Belajar Menulis, Bukan Banyak Menulis

Sering kita mendengar saran yang mengatakan bahwa banyak menulis adalah kunci menjadi penulis hebat. Kita pun sering kemudian mengiyakan saran tersebut. Dengan semangat menggebu, kita menulis tanpa kenal lelah di setiap waktu dan kesempatan. Benarkah demikian? Jika pertanyaan itu kita ajukan pada James Chartrand, pendiri sekaligus penulis di Menwithpens.ca , kita akan mendapatkan jawaban kurang "menyenangkan" tapi menginspirasi.

Mempercantik Foto Digital dengan Photoshop Frame

Dalam dunia desain grafis, Photoshop merupakan salah satu pilihan terpopuler. Program pengolah citra ini memang bisa melakukan banyak hal, mulai dari membuat banner iklan, header graphic untuk blog, hingga memodifikasi foto. Untuk urusan yang disebut terkahir ini, Photoshop mungkin tidak ada duanya. Photoshop tidak hanya lihai mengatur warna dan cahaya pada foto, ia pun dapat mempercantik foto tersebut dengan memberinya bingkai atau frame , dan melalui tulisan ini, saya akan menjelaskan bagaimana membingkai sebuah foto digital dengan Photoshop. Berikut adalah langkah-langkahnya.

Parodi: Aktualisasi Diri Blogger Ala Abraham Maslow!

Nama Abraham Maslow di telinga mahasiswa psikologi pasti tidak asing lagi. Dia dikenal sebagai penggagas psikologi humanistik, sebuah aliran psikologi yang melihat manusia sebagai pribadi yang memiliki kesadaran akan potensinya untuk mencapai aktualisai diri ( Mohon maaf bila keliru! ). Salah satu teori psikologi Maslow yang terkenal adalah Hierarchy of needs atau (dalam bahasa keawaman saya) urutan kebutuhan yang akan dilalui seorang manusia sebelum mencapai aktualisasi diri, sebuah teori yang menurut saya dapat pula diterapkan pada diri seorang blogger, karena blogger juga manusia, bukan?